Agar Tidak Menjadi Pribadi Yang Toxic. Merasakan kepuasan dalam hidup akan bisa kita dapatkan ketika berhasil mencapai sebuah tujuan. Apalagi ketika menjalani prosesnya yang tidak mudah, yang hanya terfokus pada hasil akhir sampai melupakan proses yang sedang kita jalankan. Hal inilah yang membuat orang menjadi tidak merasa puas dengan hidup.
Baca Juga : 3 Alasan Pengembangan Diri Penting Untuk Karirmu
Endingnya malah membandingkan diri sendiri dengan orang lain. Inilah yang membuat orang tanpa sadar menjadi pribadi yang toxic. Berikut ini bebeapa cara untuk self-development agar tidak menjadi pribadi yang toxic:
1. Mulai Dengarkan Diri Sendiri
Untuk yang saat ini sedang terjebak di dark side of self-development, cobalah untuk mendengarkan diri sendiri. Coba untuk mengerti apa yang sebenernya diri sendiri inginkan. Dan yang paling penting coba untuk lebih percaya pada diri sendiri. Daripada harus memaksakan diri untuk mencapai sebuah pencapaian, lebih baik coba diterjemahkan apa yang ada di dalam otak, apa yang dirasakan dan apa yang sebenarnya sedang dibutuhkan. Pelan-pelan coba belajar untuk merasakan apa yang tepat untuk diri sendiri dan berhenti push untuk terus maju ke depan.
Baca Juga : Cara Mengembangan Diri Untuk Menjadi Individu Yang Lebih Baik
2. Kurangi Sikap Terlalu Keras Terhadap Diri Sendiri
Seseorang yang merasakan gagal adalah hal yang wajar. Yang tidak tepat adalah ketika menyalahkan diri sendiri. Seseorang yang punya penilaian baik tentu akan memiliki pikiran terbuka terhadap suatu hal. Dan ini akan membuat diri terus berkembang. Bedanya dengan orang yang punya penilaian buruk akan sulit dalam menerima suatu hal dan menjadi sulit berkembang.
3. Yang Butuh Diperhatikan adalah Diri Sendiri
Untuk yang masih melihat orang lain menjadi role model dan ikut apa yang idolanya lakukan, tanyakan kembali apakah diri sendii benar-benar sudah nyaman dengan hal tersebut? Mulai sekarang berhenti memaksa diri untuk mengikuti orang lain. Cobalah untuk percaya bahwa diri sendiri adalah best guide, best role model.
Baca Juga : 4 Kegiatan Pengembangan Diri Yang Bisa Diikuti
Pengembangan diri tidak hanya untuk membuat diri sendiri berkembang seperti orang lain, yang tepat adalah ketika bisa membandingkan diri sendiri saat ini dengan diri sendiri satu tahun yang lalu. Dan jika merasa bahwa saat ini lebih baik maka, sudah ada perkembangan dengan tepat.
mantep artikelnya…good untuk pembelajaran